Sabtu, 31 Januari 2026

MI Pakel Laksanakan Outing Class dan Khataman Al-Quran Perdana

Dok. 2026

Watulimo, 31 Januari 2026 - Madrasah Ibtidatiyah (MI) Pakel perdana mengadakan kegiatan outing class yang dikemas dengan khataman Al-Quran pada hari Sabtu (31/1). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala MI Pakel, Bapak Koirudin, dan berlangsung di Mushola Baitul Amin RT 03 RW 01, Desa Pakel, Watulimo.

Dalam sambutannya, Bapak Koirudin menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan yang pertama kali dilaksanakan di luar madrasah dan akan menjadi agenda rutin setiap bulan (selapanan) untuk melatih mental siswa saat berada di masyarakat. "Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan iman dan taqwa siswa, serta mempererat hubungan antar siswa, guru dan masyarakat," ujarnya.

Kegiatan khataman Al-Quran berjalan dengan khidmat, di mana siswa-siswi MI Pakel membaca Al-Quran secara bersama-sama dengan dibagi satu juz untuk 2 siswa. Mereka terlihat sangat antusias dan khusyuk dalam menjalankan kegiatan ini.

Kegiatan ditutup dengan doa bersama dan dilanjutkan dengan makan bersama. Suasana hangat dan penuh kebersamaan terasa di Mushola Baitul Amin, dengan harapan kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan menjadi tradisi di MI Pakel.


Dengan kegiatan ini, MI Pakel menunjukkan komitmennya dalam membentuk generasi yang beriman, berilmu, dan berakhlak mulia.


Editor : Sam

Syiar dan Kegiatan MI Pakel

MI Pakel Laksanakan Outing Class dan Khataman Al-Quran Perdana

Dok. 2026 Watulimo, 31 Januari 2026 - Madrasah Ibtidatiyah (MI) Pakel perdana mengadakan kegiatan outing class yang dikemas dengan khataman...